Tips Sebelum Beli Sepatu Sneakers Online

Model atau jenis sepatu pria memang cukup simple, kalau bukan formal ya sneakers. Sepatu sneakers paling banyak digemari terutama oleh anak muda karena selain desainnya yang beragam, jenis sepatu ini paling pas untuk dibawa santai kegiatan sehari-hari.

Tips Sebelum Beli Sepatu Sneakers Online

Tips Beli Sepatu Sneakers Online

Tips Sebelum Beli Sepatu Sneakers Online

Istilah sepatu sneakers sendiri awalnya dikenal pada tahun 1800, ketika sebuah perusahaan bernama Keds dari Amerika Serikat memproduksi jenis sepatu yang fleksibel berbahan kanvas. Disebut SNEAKERS karena membuat langkah kaki pemakainya tak bersuara atau  seolah-olah seperti menyelinap (Sneak). Dipopulerkan lagi oleh Film "Just for Kicks" yang mengisahkan sejarah sneaker dan orang-orang tenar yang mempopulerkan sepatu ini.

Buat kamu penggemar sepatu sneakers atau sneakershead, bisa membelinya secara online, ada banyak toko online yang menjual sneakers asli atau original baik itu di website atau media sosial. Namun agar tidak kecewa dan tertipu dengan embel-embel sneakers "premium quality" berikut ini beberapa tips yang perlu diperhatikan sebelum membelinya secara online.

Tentukan Sneakers yang akan dibeli

Saat ini ada banyak jenis sneakers dari berbagai brand atau merek terkenal yang bisa dipesan secara online. Tentukan model, ukuran dan jenis sneakers yang akan dibeli juga budget yang dimiliki. Mengenali istilah-istilah produk yang dijual juga disarankan, misalnya:
  • BNIB (Brand New In Box) Artinya, barang yang dijual sama seperti barang jualan toko resmi, dengan ciri-ciri kode artikel yang sama antara yang tercantum di kardus dan di sepatu. Sepatu jenis ini dijual oleh official nya secara langsung sehingga kualitas Daan keasliannya terjaga
  • BNWB (Brand New With Replace Box) Artinya, sepatu yang dijual dalam keadaan tidak ada. Sepatu jenis ini kadang dijual dengan harga lebih miring dan mungkin saja ada sedikit riject atau sebagainya. Bila ada riject maka jumlahnya sangat terbatas. Bila pedagang mempunyai stock yang sangat banyakpatut dicurigai keasliannya
  • BNWOB (Brand New Without Box) Artinya tipe sneakers yang dijual tanpa kardus. Biasanya, tipe ini harganya lebih murah, karena belum lewat pajak atau lewat distributor apa-apa. Biasanya ini alasan pedagang online beli di store resmi saat ada sale besar-besaran jadi pedagang tidak mendapatkan kardus. Tetapi bila kita hendak membeli secara online kita harus benar-benar tahu reputasi pedagang atau minimal telah membeli dua atau tiga barang sebelum nya dari pedagang tersebut

Perhatikan toko atau penjual online

Hal ini berlaku untuk umum, sebelum belanja online selalu perhatikan toko online atau penjualnya terlebih dahulu apakah sudah memiliki reputasi bagus atau belum. Hal tersebut bisa diketahui dengan memperhatikan hal-hal seperti web profesional, alamat jelas, metode pembayarannya escrow/COD, atau testimoni/feedbacks langsung dari pembeli. Atau bila membeli di market place seperti shopee, Tokopedia, Bukalapak atau se ku etnisnya kita bisa membaca review dari konsumen yang telah membeli nya terlebih dahulu

Perhatikan Harga

Sebelum bicara harga, buang dulu persepsi barang branded itu mahal, karena tidak semua barang branded mahal, tergantung merek apa dan dari mana. Ingat yang dimaksud branded atau original itu adalah merek asli dari produsen yang resmi mengeluarkannya. Jika berburu merek luar negeri otomatis mahal, karena nilai tukar mata uang saja sudah berbeda, 1 dollar = 13 ribu bukan? Namun memperhatikan harga barang itu penting, karena biasanya penjual sneakers original tidak akan menjual harga di bawah harga retail. Kecuali tadi ada pedagang yang ke luar negeri dan sedang  ada flash sale besar-besaran 

COD atau bayar ditempat lebh disarankan

Hal ini berkaitan dengan tips kedua di atas, tentang kebijakan pengembalian dan pengiriman. Ketika belanja online, tidak mungkin kita bisa detail melihat fisik barang yang akan dibeli, oleh karenanya jika ingin lebih detail cari penjual atau toko online yang memberikan fasilitas COD (Cash On Delivery). Dengan metode pembayaran ini, kita dapat membayar tunai ke kurir pada saat menerima pesanan, dan memberikan peluang untuk mengetahui ukuran, bentuk, warna, material, nomer article atau barcode sneakers yang dipesan.

Baca Juga: 5 Jenis Model Baju Stylish Untuk Pria Terbaru

Cari informasi sebanyak-banyaknya


Semakin banyak informasi semakin mudah untuk menentukan apakah akan beli sneakers secara online atau di toko. Banyak-banyaklah mencari informasi baik tentang produknya, toko online terpercaya atau pengalaman orang lain saat membeli sneakers. Bertanya terlebih dahulu ke customer service juga akan meminimalisasi kesalahan saat membeli sneakers secara online. Karena kadang gambar tidak sesuai harapan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel